Back StageNews

Gardela Rilis Video Musik Dari Single Terbarunya “The Line Between Us”

Gardela adalah seorang penyanyi dan penulis lagu asal Bekasi. Ia sudah Memulai karir di bidang musik sejak usia 16 tahun. Dari debut single “Jutek” yang bekerja sama dengan berbagai social community untuk melakukan gerakan baik, berdonasi menyalurkan face shield kepada mereka yang membutuhkan pada tahun 2020 lalu. Lalu ditahun 2022 ia kembali merilis single pembuka debut album perdana nya yaitu “Ur Clown” .

Setelah sukses merilis single “Ur Clown” pembuka debut album di tahun 2022, dengan jumlah streams 183.111 di spotify (28 Agustus 2023), ia akan kembali mewarnai hari para pendengarnya dengan alunan musik sedih bernuansa ballad , warna musik yang tidak jauh beda dari “Ur Clown”. Gardela kembali menyajikan musik ballad piano dengan cerita yang sangat dalam “The Line Between Us” dan kali ini ia merilis video musik dari single terbarunya tersebut.

Menceritakan mengenai dua sepasang kekasih yang memiliki cerita romansa, dipertemukan secara tidak terduga, menjalin kisah kasih sebagaimana kedua orang yang sedang merasakan jatuh cinta. Lalu ditengah-tengah hubungan mereka terdapat masalah yang membuat mereka berada di persimpangan. Apakah masalah itu ? dan apakah Gardela mampu menyelesaikannya? jawabannya bisa dicari di video musik “The Line Between Us”.

Baca juga: Gardela Rilis “The Line Between Us” Single Ke-2 Dari Debut Albumnya Nanti

Sebuah music video yang dibalut dengan banyak pesan tersembunyi, music video ini di direct oleh Gardela sendiri Bersama Rian Rayen, Ayik, serta Jeco selaku DOP dari project tersebut. Tidak sendiri, Gardela mengajak sebuah gadis yang menjadi modelnya , yaitu Rayya Siwentika Matahari yang merupakan Semi Finalis Gadis Sampul 2021.

“sebenarnya ide yang cukup spontan (uhuy) muncul dikepala saya , karena sejujurnya awalnya bukan mau shoot video musik lagu ini, tapi karena pertimbangan berbagai pihak, jadinya lagu ini yang duluan rilis. Dan akhirnya video musik ini yang duluan dibuat. Udah banyak video musik yang bercerita mengenai perbedaan agama, aku lebih memilih untuk membalutnya diawal video seperti itu, lalu menggiring para penonton semua untuk terjebak di perbedaan agama. Yang ternyata hal itu hanya mengecoh saja, karena yang sebenarnya perbedaanya bukan disitu,” tutur Gardela.

“Lagu ini sebenarnya cukup emosional, kenapa ? karena lagu ini berkeluh kesah mengenai apa keputusan yang harus diambil jika dihadapkan dengan hal tersebut, haruskah move on, atau haruskah dilanjutkan. Mengetahui kalau kita berbeda arah, ada garis diantara kita, apakah pilihan yang tepat jika aku terus hadapi Batasan yang menghalangi jalan kita, untuk Bersama selamanya,” tutup musisi kelahiran 9 Agustus 2003 tersebut.

GIGSSQUAD

GIGSSQUAD

GIGSCORNER.com adalah media online independen yang mengulas informasi seputar musik dan lifestyle di Indonesia