Back StageNews

“I Hate Alone” Menjadi Single Perdana Dari Bhavana

Bhavana, band asal kota Parepare, Sulawesi Selatan yang terdiri dari Arief s Pramono (vocal/gitar), Abhu (vocal/gitar), Ittas Ballad (vocal/harmonika), Reza (drum), dan Chikoo (bass) baru saja meluncurkan single mereka yang bertajuk I Hate Alone, tepatnya pada hari ini 22 July 2022 di seluruh digital music platform.

“I Hate Alone” pada dasarnya menceritakan tentang keresahan seseorang yang sebenarnya tidak ingin sendiri. Tapi dalam benak orang-orang yang melihatnya, ia sepertinya nyaman dengan kesendirian tersebut. Padahal dalam hati nya yang terdalam, ia sesungguhnya benci sendiri, dan berupaya untuk mencari seseorang yang bisa mengisi kekosongan hatinya.

“‘I Hate Alone’ merupakan single perdana dari Bhavana. Single ini diharapkan dapat menjadi trigger bagi pendengarnya yang sering merasa kesepian, untuk dapat menemukan cara yang terbaik bagi mereka dalam menutupi rasa kesendirian mereka,” tutur Arief.

Baca Juga: Di Produseri Yovie Widianto, Elma dan Christie Berpadu Lara Melalui “Bertahan Hati”

Aransemen dari single ini pada dasarnya merupakan karya solo harmonika dari Ittas Ballad. Dengan sedikit ramuan dan pengembangan, khususnya di bagian aransemen dan lirik selama 3 bulan lamanya, akhirnya “I Hate Alone” siap di rilis.

Dengan diluncurkan single “I Hate Alone”, Bhavana juga berharap dapat memberikan alternatif bagi pecinta musik di tanah air dan juga bisa menikmati nada dan lirik yang Bhavana suguhkan di single ini.

Kedepannya Bhavana akan kembali merilis single ke-2 nya. Buat yang penasaran dengan single “I Hate Alone”, klik link berikut ini.

GIGSSQUAD

GIGSSQUAD

GIGSCORNER.com adalah media online independen yang mengulas informasi seputar musik dan lifestyle di Indonesia